
Kamis, 06 Desember 2012
Teknologi

Sabtu, 01 Desember 2012
AYO LESTARIKAN BUMI KITA
Apa kata dunia jika sepada onthel ditiadakan, sekarang saja
sepada onthel secara perlahan mulai hilang dimuka bumi kita ini, sekarang
semuanya diganti oleh kendaraan yang bermesin yang menimbulkan banyak polusi,
dan saat ini dunia kita ini secara perlahan mulai hancur es” di kutup mulai
meleleh dan bumi kita ini mulai panas yang disebabkan oleh panasnya mesin” yang
sering menyala. bisa membuat oksigen di bumi kita ini menipis.....
KLASIFIKASI SEPEDA ONTHEL
Sepeda
onthel dalam dunia sepeda internasional diklasifikasi sebagai Dutch old style
bicycle. Sepeda dengan ban ukuran diameter 28 nchi, kemudian menggunakan rangka
57, 61 atau 66 cm adalah cocok dengan perawakan orang-orang Belanda yang konon
terkenal sebagai bangsa Eropa yang memiliki tinggi badan tertinggi dibanding
bangsa-bangsa Eropa lainnya. Di Indonesia, tipe sepeda ini memiliki banyak nama
alias seperti sepeda kebo, sepeda unta dan sepeda jawa.
Cara Memasang Skok
CARA
MEMASANG SKOK BELAKANG
“UNTUK
SEPEDA GUNUNG”
Jika skok sepeda gunung para biker
udah berkarat dan pernya mulai mati, dan para biker’s ingin mengganti skok
sendiri di rumah, Apalagi kalau para biker’s sudah membeli skok baru sesuai
keinginan para biker’s. caranya mudah kok.
1. Sediakan
peralatan yang akan digunakan untuk membongkar onthel para biker’s.
2. Lalu buka
mur yang menahan skok,
3. Kalau sudah
terbuka semuanya, lepas skok tengah yang sudah rusak
4. Lalu pasang
skok onthel yang sudah biker’s beli
5. Kemudian
pasang mur pengganjal skok dengan rapat.
jika mur skok tidak rapat khawatirnya skok para biker’s lepas saat dipakai ofroad.
jika mur skok tidak rapat khawatirnya skok para biker’s lepas saat dipakai ofroad.
Kalau skok sepeda para biker’s sudah dipasang dengan benar
sepeda para biker’s siap dipakai untuk ofroad lagi.
“SELAMAT MENCOBA”
Kamis, 29 November 2012
-< BIODATA >-
selamat datang di blog saya..
. perkenalkan nama saya : Ervizal N.F.S
saya tinggal di : Gria Kebon Agung, Sukodono, Sidoarjo
saya dilahirkan di indonesia tepatnya di bojonegoro jawa timur
pada tanggal : 22-05-1998
. perkenalkan nama saya : Ervizal N.F.S
saya tinggal di : Gria Kebon Agung, Sukodono, Sidoarjo
saya dilahirkan di indonesia tepatnya di bojonegoro jawa timur
pada tanggal : 22-05-1998
Senin, 26 November 2012
SEJARAH SEPEDA ONTHEL
Onthel pernah ditinggalkan pernah dicela juga dikucilkan oleh masyarakat pada tahun perkembangan terutama pada tahun-19-20 kebelakang. Adanya sepeda motor membuat ontel menjadi wacan terbelakang. Padahal sebelum ada motor Pit adalah awal bermulanya.
sekarang sepeda ontel hadir kembali untuk menyelamatkan kondisi global warming. Sepinya sosialisasi karena terbentuk manusia ogo juga menjadi alasan kuat hilangnya peradaban ngontel. Sekrang hadir kembali dengan gaya yang sama tapi karisma yang menyala.
Bengini Sejarahnya :
Sepeda pertama kali dibuat di negara Prancis pada 1791. Pada tahun 1817
Baron Von Drais de Sauerbrun membuat sepeda kayu tanpa pedal yang
pertama. Sepeda ini disebut Hobby Horse (sepeda kuda-kudaan). Dan pada
1839 sepeda memakai pedal pertama kali digunakan, namun bentuknya juga
sangat lucu, karena roda depan besar sementara roda belakang kecil.
Sehingga cara memakainya pun dibutuhkan keterampilan akrobatik.
Sepeda masuk Indonesia baru di awal abad ke-20 atau sekitar tahun 1910.
Kala itu sepeda yang dipakai para kolonial itu dibawa dari negara
asalnya. Baru setelah itu sepeda mulai dipakai para bangsawan, para
misionaris dan saudagar kaya. Fiets, begitu para kolonial ini menyebut
(menamakan) sepeda. Namun, karena lidah Jawa tak fasih, orang lantas
menyebut dengan "pit". Sementara onthel dimaksudkan mengayuh, jadi
sepeda onthel ini artinya sepeda yang di kayuh.
Sepeda Onthel atau juga dikenal sebagai sebutan sepeda unta, sepeda
kebo, atau pit pancal adalah sepeda standar dengan ban ukuran 28 inchi
yang biasa digunakan oleh masyarakat perkotaan sampai tahun 1970-an.
Berbagai macam merek sepeda onthel dari berbagai negara beredar di pasar
Indonesia. Pada segmen premium terdapat misalnya merek Fongers, Gazelle
dan Sunbeam. Kemudian pada segmen dibawahnya diisi oleh beberapa merek
terkenal antara lain seperti Simplex, Burgers, Raleigh, Humber, Rudge,
Batavus, Phillips dan NSU.
Kemudian pada tahun 1970-an keberadaan sepeda onthel mulai digeser oleh
sepeda jengki yang berukuran lebih kompak baik dari ukuran tinggi maupun
panjangnya dan tidak dibedakan desainnya untuk pengendara pria atau
wanita. Waktu itu sepeda jengki yang cukup populer adalah merek Phoenix
dari China. Selanjutnya, Sepeda jengki pada tahun 1980-an juga mulai
tergeser oleh sepeda MTB sampai sekarang.
Sepeda Onthel kemudian pada tahun 1970-an secara perlahan lebih banyak
digunakan oleh masyarakat pedesaan dibanding diperkotaan. Namun pada
akhirnya karena usia dan kelangkaan, sepeda onthel telah berubah menjadi
barang antik dan unik. Mulailah situasi berbalik, sepeda onthel yang
dulunya terbuang, sekarang pada tahun 2000-an justru diburu kembali oleh
semua kalangan mulai dari pelajar, mahasiswa sampai pejabat. Orang Jawa
mengatakan inilah "wolak-waliking jaman".
Keranjingan masyarakat terhadap sepeda onthel adalah tepat bersamaan
dengan berkembangnya ancaman global warming. Bisa jadi ketika, BBM
semakin mahal dan polusi udara semakin tidak terkendali, komunitas
sepeda onthel akan menjadi salah satu garda terdepan untuk
mensosialisasikan kembali pentingnya naik sepeda. Selamat menikmati.
Langganan:
Postingan (Atom)